Thursday, 1 September 2011

MOZAIK ?

semoga aku tidak pernah alpa

membilang detik-detik bersamamu,

persatu meloncati mahakarya yang tak pernah bisa ditapaki dimana batasnya

biarkanlah meski kita harus belajar,

menulis, mengeja dan tentu akhirnya kita akan bisa membaca

jangan pernah menghapusnya,

karena kita punya cerita yang harus dimainkan bersama

dan catatan yang harus kita selesaikan...

sungguh ku tak akan pergi dan kau juga tak boleh pergi

inilah milik kita, tanggung jawab kita

waktu kita, yang tak terbeli oleh yang lain

aku akan selalu menunggumu untuk mengatakan "iya"

karena pilihan telah dijatuhkan, bukan tanpa alasan.

Solo, 14 Maret 2011

19:40
Load disqus comments

0 comments